Gojek Paylater Tidak Bisa Digunakan – Gojek Paylater atau dikenal juga dengan GoPaylater merupakan fasilitas tambahan milik Gojek yang diberikan kepada pengguna Gojek terpilih agar mereka bisa menikmati layanan pembayaran nanti ketika bertransaksi di Gojek maupun di merchant rekanannya. Pengguna juga tentu harus melakukan aktivasi Gojek Paylater agar bisa mendapatkan limit yang nantinya digunakan untuk melakukan transaksi di aplikasi tersebut.
Nah dari banyaknya pengguna layanan Gojek Paylater, ada beberapa yang mengalami kendala ketika bertransaksi, dimana Gojek Paylater tidak bisa digunakan. Masalah ini tentu membuat pengguna mempertanyakan terkait apa penyebabnya sehingga layanan ini tidak dapat digunakan. Terkait hal ini, pada pertemuan kali ini rkonline.id akan memberikan informasi terlengkap mengenai penyebab dan cara mengatasi Gojek Paylater tidak bisa digunakan untuk bertransaksi.
Menyinggung sedikit terkait penyebab, salah satu penyebab paling umum mengapa Gojek Paylater maupun Gojek Paylater Cicil tidak bisa digunakan adalah karena pengguna tidak sadar bahwa limit kredit mereka tidak mencukupi. Ini terkadang kerap dilalaikan oleh penggunanya, dimana mereka yakin bahwa limit tersebut tersedia dan bisa digunakan. Nah, jika limit kurang, sudah dapat dipastikan transaksi yang dilakukan nantinya tidak akan bisa berhasil. Ini menjadi poin penting yang harus kalian perhatikan.
Selain penyebab tersebut, ada juga beberapa penyebab lain yang bisa saja terjadi seperti skor kredit buruk, belum bayar tagihan bulan lalu dan lain sebagainya. Kami nanti juga akan menjelaskan seperti apa tips dan solusi agar permasalahan ini bisa teratasi dengan mudah. Baiklah tanpa berlama-lama lagi, langsung saja kita simak informasi terlengkap mengenai Gojek Paylater tidak bisa digunakan yang telah kami siapkan berikut ini.
Penyebab Gojek Paylater Tidak Bisa Digunakan
Awal pembahasan kami akan langsung menjelaskan lebih dulu terkait penyebab mengapa layanan paylater Gojek tidak bisa digunakan. Bagi para pengguna yang mengalami masalah ini tentu mereka merasa bingung, apa yang menyebab mereka tidak bisa menggunakan layanan paylater ini. Nah adapun beberapa penyebab yang mungkin saja terjadi diantaranya adalah sebagai berikut.
1. Limit Tidak Cukup
Penyebab pertama mengapa Gojek Paylater tidak bisa digunakan adalah karena pengguna tidak sadar bahwa limit mereka kurang atau tidak mencukupi untuk melakukan transaksi. Jika sudah demikian, dapat dipastikan transaksi yang dilakukan akan menjadi gagal.
2. Telat Bayar Tagihan
Kemudian penyebab lainnya ini sangat berkaitan dengan skor kredit penggunanya yang buruk. Skor kredit buruk bisa saja terjadi karena pengguna telat bayar atau bahkan sistem mengindikasi akan adanya gagal bayar yang mungkin dilakukan penggunanya. Maka dari itu pihak Gojek sendiri akan menonaktifkan akses penggunaan limit tersebut sampai pengguna benar-benar melunasi semua tunggakan tagihan sebelumnya.
3. Limit Terkunci
Penyebab berikutnya adalah karena limit Gojek Paylater telah terkunci. Hal ini dapat terjadi jika lebih dari 169 hari pengguna tidak pernah melakukan transaksi apapun di aplikasi Gojek, baik menggunakan saldo GoPay maupun Gojek Paylater.
4. Login di 2 Perangkat
Selanjutnya adalah karena pengguna telah melanggar ketentuan dengan melakukan login aplikasi Gojek di 2 perangkat berbeda. Jika hal ini dilakukan, bukan hanya penggunaan limit yang dibatasi, namun bisa membuat akun Gojek Paylater kalian terblokir.
5. Akses Menggunakan VPN
Lalu untuk penyebab terakhir bisa dikarenakan pengguna mengakses layanan Gojek dengan menggunakan VPN. Perlu diketahui bahwa tindakan ini akan dicurigai sebagai upaya peretasan. Maka dari itu, untuk mengantisipasinya, pihak Gojek akan menghilangkan fasilitas Gojek Paylater dan juga GoPay terlebih dahulu sehingga pengguna tidak bisa menggunakannya.
Cara Mengatasi Gojek Paylater Tidak Bisa Digunakan
Setelah mengetahui penjelasan diatas, berikutnya kita akan bahas mengenai cara mengatasi Gojek Paylater tidak bisa digunakan. Ada beberapa tips dan cara yang mungkin bisa kalian lakukan agar limit tetap bisa digunakan untuk bertransaksi, diantaranya adalah sebagai berikut.
1. Bayar Tagihan Tepat Waktu
Tips pertama adalah dengan membayar tagihan tepat waktu dan jangan sampai pembayaran melebihi jatuh tempo. Hal ini tentu akan membuat reputasi kredit kita menjadi lebih baik dan terjaga sehingga kalian masih tetap bisa menggunakan layanan tersebut untuk bertransaksi.
2. Gunakan Limit Secara Intens
Lalu untuk cara kedua kalian bisa terus meningkatkan aktivitas di aplikasi Gojek, seperti memesan GoFood, GoSend, atau bayar tagihan apapun melalui aplikasi tersebut. Untuk sementara transaksi hanya dapat dilakukan secara cash atau bayar menggunakan saldo GoPay. Nah semakin sering kalian melakukan transaksi di Gojek, nantinya kalian akan bisa menikmati fasilitas paylater setelah kembali aktif.
3. Hubungi CS Gojek
Dan untuk cara terakhir coba langsung meminta bantuan kepada pihak Gojek melalui CS. Kalian bisa melakukan panggilan ke nomor +6221-5084-9000 atau mengirim Email ke customerservice@gojek.com. Nantinya pihak Gojek akan memberikan jawaban terkait masalah tersebut dan juga solusi seperti apa yang harus dilakukan.
Kesimpulan
Mengenai penjelasan diatas terkait penyebab dan solusi Gojek Paylater tidak bisa digunakan. Disini bisa disimpulkan bahwasanya masalah ini memang terkadang dialami oleh penggunanya. Nah untuk mengatasi masalah tersebut, kalian tentu bisa mencari tahu lebih dulu apa yang menjadi penyebabnya agar solusi bisa didapatkan dengan mudah. Jika kalian mungkin bingung, coba untuk langsung meminta bantuan kepada pihak Gojek.
Nah itulah beberapa informasi lengkap yang bisa kalian simak diatas mengenai Gojek Paylater tidak bisa digunakan. Baiklah, mungkin hanya ini saja yang bisa rkonline.id sampaikan, semoga pembahasan diatas bisa bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.