Cara Ganti Nomor Sea Bank – Layanan perbankan digital memang semakin diminati karena memudahkan nasabah memiliki rekening tanpa perlu pergi ke kantor cabang Bank. Salah satu platform yang memiliki banyak keunggulan adalah Sea Bank dimana memiliki fitur pembayaran lengkap. Penggunanya cukup mendaftar memakai nomor HP dan juga email kemudian verifikasi maka secara otomatis fiturnya aktif.
Nomor HP pelanggan memang digunakan untuk verifikasi login maupun transaksi sehingga sangat penting. Terlebih ketika melakukan pembayaran maka Sea Bank akan mengirimkan kode OTP ke nomor kalian untuk verifikasi. Kami juga sebelumnya sudah membahas mengenai cara mencairkan saldo Lazada dimana juga dilindungi kode keamanan.
Selain cara login Seabank yang menggunakan nomor, berbagai konfirmasi transaksi juga membutuhkannya. Ketika nomor yang terdaftar di Sea Bank hilang atau bahkan hangus maka kalian harus segera menggantinya supaya tidak mengganggu jalannya transaksi. Disamping itu nomor telepon menjadi syarat utama kepemilikan akun sehingga tidak dapat diabaikan.
Ganti nomor juga dapat membuat akun Sea Bank kalian jadi lebih aman karena menghindari nomor lama diaktivasi orang lain. Secara langsung pengguna memang dapat mengganti nomor yang terdaftar dengan memberikan alasan kuat dan melengkapi persyaratannya.
Syarat Ganti Nomor Sea Bank
Ketika akan ganti nomor pastikan kalian sudah menyiapkan semua persyaratan yang dibutuhkan. Kelebihannya jika mengganti nomor lewat aplikasi Sea Bank dapat langsung diproses cepat tanpa perlu menunggu waktu lama. Berbeda halnya jika mengganti lewat telepon CS ataupun email dimana dibutuhkan autentifikasi pemilik akun.
Saat memutuskan ganti nomor pastinya alasannya cukup banyak seperti privasi, nomor hilang, hangus karena masa aktif habis atau bakan memang ingin ganti operator. Berikut ini beberapa syarat ganti nomor yang dirangkum rkonline.id.
- Memiliki aplikasi Sea Bank dan sudah terdaftar.
- Dapat login ke aplikasi Sea Bank.
- Nomor HP baru yang sudah registrasi dan aktif.
- KTP nasabah.
- Nomor rekening Sea Bank.
- Buku tabungan (jika diperlukan)
Cara Ganti Nomor Sea Bank
Memang cara ganti nomor Sea Bank dapat dilakukan secara online ataupun menggunakan bantuan call center. Untuk cara ganti nomor offline memang akan cukup sulit karena Sea Bank memang hanya menghadirkan layanan digital saja. Disamping itu kantor cabang Sea Bank hanya terletak di kota besar saja dan jumlahnya terbatas sehingga tidak dapat memenuhi kebutuhan semua nasabahnya.
Bahkan cara mendapatkan kartu ATM SeaBank dikirimkan melalui jasa kurir karena memang belum maksimal layanannya di Indonesia. Namun pastinya cara ganti nomor Sea Bank akan jauh lebih mudah dilakukan karena cukup dari rumah dapat diproses.
1. Cara Ganti Nomor via Aplikasi Sea Bank
Pertama adalah cara ganti dari aplikasi Sea bank, namun sebelumnya lakukan update ke versi paling baru supaya tidak mengalami kendala. Kemudian pastikan koneksi internetnya benar benar stabil karena memang akses aplikasinya secara online.
- Buka Sea Bank kemudian pada menu utama silahkan tekan tulisan Login
- Masukkan nomor handphona lama, kemudian ketikkan passwordnya. Berikutnya tekan Log In
- Di menu utama lanjutkan masuk ke bagian Saya dipaling bawah kanan.
- Berikutnya lanjutkan dengan masuk ke Profil Saya
- Cara berikutnya tinggal ganti nomor dengan masuk ke menu No. Handphone
- Silahkan ketikkan 6 digit PIN Sea Bank kalian untuk melanjutkan mengganti nomor.
- Tampil menu ubah no. handphone, kemudian ketikkan nomor baru yang akan didaftarkan ke Sea Bank.
- Pastikan nomor sudah benar, kemudian lanjutkan menekan Ubah
- Sea Bank akan mengirimkan verifikasi kode OTP ke nomor baru kalian. Setelah mendapatkan SMS maka ketikkan kodenya pada aplikasi Sea Bank.
- Ganti nomor Sea Bank sudah berhasil dilakukan.
2. Minta Bantuan Call Center Sea Bank
Berikutnya kalian dapat memanfaatkan layanan CS Seabank dimana dapat dihubungi selama 24 jam penuh. Kamu dapat memilih nomor telepon lokal, internasional ataupun bebas pulsa. Ketika menelpon CS kalian tinggal sampaikan keinginan untuk ganti nomor, berikutnya verifikasi data akan dilakukan.
Verifikasi datanya menggunakan beberapa dokumen seperti KTP, nomor HP lama, nomor baru, email maupun lainnya. Sesudah verifikasinya selesai maka CS akan membantu ganti nomor ke yang baru. Langsung saja hubungi nomor dibawah ini.
- 1500130 (lokal)
- 08001500130 (lokasl bebas pulsa)
- +622150867070 (Internasional)
3. Ganti Nomor Dengan Email CS SeaBank
Cara selanjutnya kamu dapat memanfaatkan email CS Seabank ketika tidak ingin mengeluarkan biaya. Kirimkan email ke cs@seabank.co.id dengan subjek permintaan ganti nomor. Jelaskan secar rinci alasan mengapa harus ganti nomor kemudian berikan lampiran dokumen jika diperlukan. Untuk formatnya seperti berikut.
Kepada : cs@seabank.co.id
Subjek : Permohonan Ganti Nomor Sea Bank
Isi :
Saya (nama kamu) ingin ganti nomor di Sea bank karena alasan nomor lama sudah hangus dan tidak aktif. Nomor lama saya 08564738475 dan nomor baru saya 081235746483, mohon bantuan untuk bisa menggantinya.
Berikutnya kalian tinggi mengirimkan emailnya dan menunggu balasan berikutnya. Nantinya lewat email balasan akan dijelaskan bagaimana langkah lebih lanjutnya. Namun untuk respon lewat email memang termasuk lebih lama dibandingkan melalui panggilan langsung.
Kesimpulan
Kami sebelumnya juga sudah membahas mengenai kode undangan Kredito dimana juga ada fiturnya pada Sea Bank. Kelebihan dari Sea Bank menawarkan banyak fitur untuk transaksi, pembelian, pembayaran dan lain sebagainya. Kemudian karena menggunakan nomor HP maka pengguna bisa melakukan cara daftar Seabank dengan mudah.
Lalu cara ganti nomor Sea Bank tidak perlu pergi ke kantor cabang karena bisa dilakukan online sehingga lebih fleksibel. Cukup dari aplikasi Sea Bank ganti nomor dapat dilakukan kapan saja. Nasabah juga dapat memanfaatkan fasilitas call center dan email yang aktif selama 24 jam.
Sumber gambar : rkonline.id, google.com