Cara Cek Angsuran Kredit Plus – Hadirnya fasilitas pinjaman online cepat tunai saat ini semakin digemari oleh sebagian besar masyarakat di Indonesia. Hal ini bukan tanpa alasan, pasalnya beberapa perusahaan pembiayaan berbasis digital tersebut dapat memberikan dana tunai kepada para pelanggan dengan syarat mudah dan proses cepat.
Salah satu perusahaan kredit atau pinjaman online cepat cair yang sudah memiliki cukup banyak pelanggan di Indonesia yaitu Kredit Plus. Dimana perusahaan tersebut memberikan fasilitas pembiayaan multiguna kepada para konsumennya, mulai dari gadget, elektronik, furnitur dan lain sebagainya.
Ketika pengajuan pinjaman atau pembiayaan di Kredit Plus berhasil, maka pastinya pelanggan diwajibkan untuk membayar angsuran setiap bulannya sesuai tanggal jatuh tempo. Sebab, jika melewatinya maka pelanggan tersebut akan dikenakan denda untuk membayar sejumlah biaya.
Oleh sebab itu, mengecek sisa angsuran atau cicilan di Kredit Plus penting untuk dilakukan oleh setiap pelanggannya. Nah, pada kesempatan kali ini kami akan membahas secara tuntas mengenai tata cara cek angsuran Kredit Plus beserta syarat dan ketentuannya, baik itu secara offline maupun online.
Syarat Cek Angsuran Kredit Plus
Sebelum pembahasan utama berlanjut, ada baiknya ketahui terlebih dahulu beberapa syarat dan ketentuan pengecekan angsuran Kredit Plus. Perlu diketahui, mungkin syarat cek angsuran Kredit Plus hampir sama seperti saat akan MENGECEK ANGSURAN KREDIT WOM FINANCE.
Pelanggan yang akan mengecek sisa angsuran di Kredit Plus diwajibkan menyertakan nomor kontrak atau ID pelanggan. Dimana nantinya nomor kontrak tersebut akan dijadikan sebagai identitas peminjam atau debitur di dalam perusahaan Kredit Plus.
Cara Cek Angsuran Kredit Plus
Seperti halnya PENGECEKAN ANGSURAN KREDIT OTO, pengecekan sisa angsuran Kredit Plus saat ini sudah bisa dilakukan oleh seluruh pelanggannya baik itu secara offline ataupun online. Agar lebih jelasnya, di bawah ini akan kami jelaskan bagaimana cara cek sisa angsuran di Kredit Plus untuk semua produk-produk pembiayaannya.
1. Cek Angsuran Lewat Situs Resmi Kredit Plus
Cara pengecekan sisa angsuran Kredit Plus pertama bisa dilakukan oleh konsumen melalui situs atau website resminya. Dimana nantinya nasabah bisa mengakses fitur Hubungi Kami untuk menanyakan sisa cicilan di Kredit Plus. Menariknya lagi, situs online tersebut dapat diakses baik itu melalui smartphone, laptop ataupun komputer.
2. Cek Angsuran Lewat Kreditplus Mobile
Cara cek angsuran Kredit Plus selanjutnya yaitu melalui aplikasi Kreditplus Mobile. Aplikasi tersebut sudah bisa diunduh secara gratis baik itu di Play Store Android maupun App Store iOS. Sebelumnya, pelanggan perlu mendaftarkan diri terlebih dahulu dengan cara mengisi identitas di dalam formulir. Jika sudah, ikuti beberapa tahapan pengecekan angsurannya di bawah ini.
- Jalankan Kreditplus Mobile di smartphone kalian.
- Selanjutnya pergi ke menu Tagihan.
- Cara berikutnya masuk ke opsi Detail Tagihan.
- Nantinya secara otomatis muncul detail informasi tagihan mulai dari sisa angsuran, tanggal jatuh tempo hingga denda keterlambatan pembayaran.
3. Cek Angsuran Lewat Tokopedia
Jika memiliki akun Tokopedia, pelanggan juga bisa melakukan pengecekan sisa angsuran Kredit Plus di dalam situs resmi market place tersebut. Pasalnya, Kredit Plus merupakan mitra atau rekanan dari Tokopedia sehingga konsumen bisa melakukan pengecekan angsuran melalui situs resminya.
- Cara pertama, kunjungi situs resmi Tokopedia di tokopedia.com/angsuran/kreditplus.
- Setelah itu, pilihlah penyedia pinjaman Kreditplus/Finansia.
- Lalu silahkan nomor kontrak Kredit Plus pelanggan.
- Terakhir ketuk Bayar.
- Nantinya akan muncul detail tagihan mulai dari sisa angsuran, tanggal jatuh tempo dan informasi lainnya seputar Kredit Plus.
4. Cek Angsuran Lewat iSaku
Selain melalui Tokopedia, pelanggan juga bisa mengecek sisa angsuran Kredit Plus melalui aplikasi dompet digital iSaku. Karena iSaku merupakan sebuah aplikasi, maka kalian perlu mengunduhnya terlebih dahulu. Di bawah ini adalah tata cara cek angsuran Kredit Plus via iSaku.
- Buka aplikasi iSaku.
- Usap layar ke bawah dan ketuk Lihat Semua.
- Kemudian pilihlah Kredit Angsuran.
- Cara selanjutnya, pilih Kredit Plus.
- Setelah itu masukkan nomor kontrak pelanggan di Kredit Plus dan klik Bayar.
- Terakhir akan muncul informasi angsuran Kredit Plus sesuai nomor kontrak.
5. Cek Angsuran Lewat ATM
Cara cek angsuran Kredit Plus selanjutnya yaitu melalui fasilitas mesin ATM milik berbagai macam pihak perbankan. Tata cara pengecekan angsuran via ATM sebenarnya sama saja untuk setiap bank, hanya saja mungkin berbeda pada tampilannya.
- Pertama-tama, masukkan kartu dan PIN ATM kalian.
- Selanjutnya pilih menu Bayar/Beli.
- Setelah itu, pilih opsi Angsuran.
- Masukkan kode Kredit Plus diikuti nomor kontrak pelanggan, 092 (Bank Permata), 004 (BRI), 720010 (BCA) dan 1005 (BNI).
- Kemudian muncul informasi tagihan Kredit Plus milik pelanggan.
6. Cek Angsuran Lewat Call Center
Jika memang belum memiliki beberapa fasilitas di atas, pelanggan juga dapat mengecek sisa angsuran dengan cara menghubungi call center Kredit Plus di nomor 1500-605. Sebelum menghubunginya, siapkan beberapa dokumen pribadi serta nomor kontrak pinjamannya. Selain itu, pastikan pulsa mencukupi saat melakukan panggilan telepon ke call center kredit Plus.
7. Cek Angsuran Lewat Email
Jika cara di atas membutuhkan biaya berupa pulsa, namun untuk yang satu ini bisa diakses secara gratis oleh pelanggan Kredit Plus. Dimana pelanggan bisa menanyakan sisa angsuran Kredit Plus melalui email. Konsumen hanya perlu mengirimkan email berisikan pertanyaan sisa angsuran Kredit Plus ke cs@kreditplus.com.
8. Cek Angsuran Lewat Sosial Media
Cara cek sisa angsuran di Kredit Plus terakhir yaitu melalui sosial media. Namun sayangnya, biasanya respon pihak Kredit Plus terkait layanan sosial media ini tidak secepat seperti layanan call center ataupun email. Berikut adalah beberapa daftar sosial media yang dapat dihubungi oleh pelanggan Kredit Plus.
- Facebook : Kreditplus Mobile.
- Twitter : @kreditplusmobile.
- Instagram : @kreditplusmobile.
Denda Telat Bayar Angsuran Kredit Plus
Di atas sudah dijelaskan secara lengkap mengenai tata cara cek angsuran di Kredit Plus, baik itu secara offline ataupun online. Kurang lengkap rasanya jika kalian sudah mengetahui caranya namun tidak mengetahui berapa besar denda keterlambatan pembayaran angsurannya.
Biasanya pihak Kredit Plus menghitung denda berdasarkan jumlah hari keterlambatan pembayaran angsurannya. Dimana besaran perhitungan dendanya sendiri yaitu kurang lebih sekitar 0.5% per hari dari total nominal angsuran per bulannya.
Sebagai contoh pelanggan terlambat membayar denda selama 8 hari sedangkan nominal pinjamannya sendiri yaitu Rp 500.000. Maka tata cara perhitungan denda keterlambatan pembayaran angsuran Kredit Plus tersebut yaitu akan seperti di bawah ini.
Jumlah Angsuran | Rp 500.000 |
Denda | 0.5% |
Hari Keterlambatan Pembayaran | 8 hari |
Nominal Denda | (Rp 500.000 x 0.5%) x 8 = Rp 20.000 |
Kesimpulan
Dari ulasan di atas bisa diambil kesimpulan bahwa saat ini perusahaan Kredit Plus sudah memudahkan nasabah yang hendak mengecek besaran sisa angsuran mereka. Dimana Kredit Plus telah menyediakan sejumlah fasilitas serta bekerjasama dengan beberapa perusahaan lainnya dalam memberikan layanan terbaik mereka.
Demikian pembahasan dari RKonline.id seputar tata cara cek angsuran Kredit Plus dilengkapi syarat beserta besaran denda keterlambatannya, baik itu secara offline ataupun online. Semoga informasi di atas bermanfaat serta dapat dijadikan sebagai referensi ketika hendak mengecek sisa angsuran di Kredit Plus.